GridPop.ID - Penyakit gula atau diabetes menjadi salah satu penyakit yang patut diwaspadai.Dilansir dari laman tribunnews.com, diabetes mellitus adalah penyakit yang disebabkan oleh kadar gula darah tinggi.Diabetes juga dapat dianggap sebagai penyakit yang disebabkan oleh kelainan reaksi kimia dalam hal penggunaan yang tepat dari karbohidrat, lemak, dan protein dari makanan karena kekurangan pengeluaran atau kekurangan insulin.Insulin adalah hormon yang diproduksi oleh pankreas untuk mengatur jumlah gula dalam darah. Gula darah tinggi adalah jika kadar gula darah pada saat puasa lebih dari 126 mg / dl dan pada saat tidak cepat lebih dari 200 mg / dl.Kadar gula darah biasanya kurang dari 120-140 mg / dl pada 2 jam setelah makan atau minum cairan yang mengandung gula atau karbohidrat lainnya. Kadar gula darah normal cenderung meningkat sedikit tapi semakin lama setelah berusia 50 tahun, terutama pada orang yang tidak aktif secara fisik.Fator diabetes bisa karena genetik keluarga, berat badan, makanan yang dikonsumsi serta merokok.Nah, bagi penderita diabetes, penting untuk menjaga pola makan.
Diketahui, penderita diabetes masih boleh mengonsumsi buah. Namun, ada beberapa buah yang sebaiknya tidak dikonsumsi berlebih karena mengadung gula tinggi. Buah memang bermanfaat bagi tubuh karena mengandung vitamin, mineral, antioksidan, serta gula alami yang disebut fruktosa. Namun, buah-buahan dengan kadar gula tinggi atau memiliki indeks glikemik (GI) di atas 60 atau 70-100 bisa memperburuk kondisi penderita diabetes.Dilansir oleh kompas.com melalui Medical News Today, berikut beberapa buah dengan kadar gula tinggi yang dapat memperburuk kondisi diabetes. 1. Semangka Dua potong semangka mengandung 5,5 gram karbohidrat, dengan indeks glikemik 76, yang cukup tinggi bagi penderita diabetes. 2. Nanas Secangkir potongan nanas kira-kira mengandung sekitar 5,5 gram karbohidrat dengan indeks glikemik sama dengan semangka yaitu 76.
3. Pisang yang terlalu matang Pisang sebenarnya bagus untuk penderita diabetes. Namun sebaiknya hindari memakan buah pisang yang terlalu matang. Menurut FDA, 100 gram pisang yang terlalu matang mengandung 20 gram karbohidrat dengan indeks glikemik antara 70-100. Selain semangka, nanas, dan pisang yang terlalu matang, penderita diabetes sebaiknya juga menghindari beberapa olahan buah, seperti:4. Buah kalengan atau buah kering Sebisa mungkin, penderita diabetes sebaiknya menghindari konsumsi buah-buahan kalengan atau kering. Pasalnya, beberapa olahan buah dalam kaleng atau kering dapat mengandung banyak tambahan gula yang digunakan saat mengawetkan buah-buahan tersebut. Anda tetap dapat mengonsumsi buah-buahan kalengan atau buah-buahan kering selama pada labelnya tertulis bahwa buah tersebut tidak diberi pemanis dan tidak mengandung gula tambahan. 5. Jus buah Menurut Center for Disease Control (CDC), minum jus buah di sela-sela makan dapat meningkatkan kadar gula darah dibanding makan buah secara langsung. Penderita diabetes masih boleh mengonsumsi jus buah, namun dengan takaran sedikit dan diusahakan tanpa tambahan gula. Sebaliknya, melansir Medical News Today, buah yang cocok dikonsumsi penderita diabetes yaitu: apel, alpukat, melon, anggur, mangga dan jeruk.
GridPop.ID (*)