GridPop.ID - Pernikahan di bawah umur masih saja terjadi di beberapa wilayah di Indonesia.
Salah satunya pernikahan dini di Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat beberapa waktu lalu.
Dilansir dari Tribun Sulbar, sepasang remaja yang masih duduk di bangku Sekolah Menengah Pertama (SMP) dikabarkan melangsungkan pernikahan pada Selasa (24/5/2022) lalu.
Foto pernikahan pasangan yang masih belia itu pun viral dan menghebohkan jagat dunia maya.
Menurut salah satu warga, Firman mengatakan, acara pernikahan di bawah umur itu berlangsung di rumah perempuan di Desa Taan, Kecamatan Tapalang, Mamuju.
Firman menuturkan, kedua mempeleai saling berpacaran, namun mereka berbeda sekolah.
Dalam pernikahan dini itu, pihak laki-laki disebut memberikan mahar uang senilai Rp 7 juta.
Sejatinya ini bukan kali pertama pernikahan dini atau pernikahan di bawah umur terjadi di Indonesia.
Seperti pernikahan dini antara anak berusia 9 tahun dan 14 tahun yang sempat viral ini misalnya.
Diwartakan GridPop.ID pada 16 Mei 2020 silam, pernikahan dini tersebut viral di media sosial usai dibagikan oleh akun Instagram @makassar_iinfo.
Akun tersebut mengunggah foto kolase bocah laki-laki dan perempuan yang tengah mengenakan baju pengantin mereka dan sedang berada di acara pernikahan mereka.