GridPop.ID - Hari Raya Idul Adha akan segera disambut oleh umat Muslim di seluruh dunia.Dilansir dari laman kompas.com, pemerintah menetapkan hari raya Idul Adha 10 Zulhijah 1443 Hijriah jatuh pada Minggu (10/7/2022). Keputusan tersebut diambil melalui serangkaian sidang isbat yang digelar Rabu (29/6/2022). "Sidang isbat telah mengambil kesepakatan bahwa tanggal 1 Zulhijah tahun 1443 Hijriah ditetapkan jatuh pada Jumat tanggal 1 Juli 2022," kata Wakil Menteri Agama (Wamenag) Zainut Tauhid Sa'adi usai memimpin sidang isbat.Zainut menjelaskan, keputusan itu didasarkan dari pantauan hilal di 86 titik seluruh wilayah Indonesia, dilanjutkan dengan rapat sidang isbat. "Dari 34 provinsi yang telah kita tempatkan pemantau hilal, tidak ada satu pun dari mereka yang menyaksikan hilal," jelasnya. Ketetapan pemerintah ini berbeda dengan Muhammadiyah yang sudah lebih dulu memutuskan hari raya Idul Adha 1443 Hijriah jatuh pada Sabtu, 9 Juli 2022.Diketahui, Hari Raya Idul Adha identik dengan penyembelihan hewan kurban.Sebelum menyembelih hewan kurban, ada baiknya mengetahui hukum memotong rambut dan kuku sebelum Hari Raya Idul Adha bagi yang berkurban.