Find Us On Social Media :

Catat Tanggalnya, Begini Bacaan Doa Niat Puasa Ayyamul Bidh Muharram yang Jatuh Pada 11-13 Agustus 2022, Lengkap dengan Latin dan Artinya!

By Arif B, Jumat, 12 Agustus 2022 | 08:01 WIB

Ilustrasi orang berdoa

GridPop.ID - Memasuki bulan Muharram umat muslim dianjurkan memperbanyak amalan ibadah karena keistimewaannya.

Seperti puasa Ayyamul Bidh yang jatuh tanggal 13, 14, dan 15 Muharram.

Sebelum melaksanakannya, ada baiknya kamu untuk membaca bacaan doa niat puasa Ayyamul Bidh seperti yang dilansirkan GridPop.ID dari Surya.co.id.

Berikut bacaan doa niat puasa Ayyamul Bidh:

نَوَيْتُ صَوْمَ أَيَّامِ الْبِيْضِ لِلّٰهِ تَعَالَى

Latin:

Nawaytu shauma ayyamil bidl lillaahi ta’aalaa.

Artinya:

“Saya niat puasa Ayyamul Bidl (hari-hari yang malamnya cerah), karena Allah ta’ala.”

Sebagai tambahan informasi seperti yang dikutip dari Tribunnews.com, berikut keutamaan puasa Ayyamul Bidh.

1. Mengikuti Kebiasaan Rasulullah

Tak hanya menganjurkan sahabat dan umatnya untuk berpuasa tiga hari dalam sebulan, beliau juga menjalankannya sepanjang hidupnya.