GridPop.ID - Akhi-akhir ini, harga sembako telur ayam sedang mengalami kenaikan yang cukup drastis.
Kenaikan harga sembako telur ayam sendiri dipengaruhi oleh banyak faktor, mulai dari adanya Bansos hingga kenaikan harga pakan ternak.
Berikut daftar harga sembako telur ayam se-Indonesia legkap, mulai dari Jambi hingga DKI Jakarta.
Penyebab Naiknya Harga Sembako Telur Ayam
Melansir dari Kompas.com, Ketua Paguyuban Peternak Rakyat Indonesia (PPRN) Alvino Antonio mengatakan, salah satu alasan mengapa harga telur ayam naik adalah karena adanya program Bantuan Sosial alias Bansos.
Bansos dari pemerintah itu kemudian sengaja dimanfaatkan oleh oknum untuk menaikan harga.
"Pemerintah mengadakan bansos, ada berupa minyak goreng, telur, dan daging ayam ke masyarakat."
"Tentu dengan adanya bansos ini, demand untuk telur naik yang membuat stoknya dikit."
"Nah ini sengaja dimanfaatkan "digoreng" supplier menaikkan harga, yah hukum ekonomi lah," ujar Alvino.
Sementara itu, salah satu pedagang sembako di Bekasi, Siti, mengatakan kenaikan harga telur ayam ini terjadi karena harga pakan ternak yang naik.
"Yang saya tahu karena harga pakan ternak naik. Sama karena mulai ada bansos lagi. Jadi peternak naikkin harga," ucapnya.
Hal inilah yang meyebabkan harga telur ayam ras di Indonesia terus mengalami kenaikan sejak beberapa hari terakhir.