Find Us On Social Media :

Akhir Nasib Terduga Pelaku Pelecehan Seksual Usai Diamuk Warga Bikin Miris, Polisi Takut Salah Tangkap: Bukti Belum Cukup!

By Arif B, Kamis, 8 September 2022 | 09:32 WIB

Ilustrasi pelecehan seksual

GridPop.ID - Diduga terjadi pelecehan seksual saat ada kebakaran rumah di di Jalan Minangkabau Dalam, Menteng Atas, Setiabudi, Jakarta Selatan, pada Minggu (4/9/2022).

Seorang pria 32 tahun inisial HH pun bonyok dihajar massa karena diduga meremas bokong salah seorang wanita muda yang sedang berdada di lokasi.

Terduga pelaku pun kini masih diamankan dan belum ditahan karena kurang bukti.

Hal tersebut dikonfirmasi oleh Kepala Unit (Kanit) Reskrim Polsek Setiabudi Kompol Suparmin saat dihubungi, Selasa (6/9/2022).

"Iya sempat (dikeroyok massa), sempat kena pukul warga," ujarnya, dikutip dari Kompas.com.

Menurut Suparmin, saat ini pelaku masih berada di Mapolsek Setiabudi, Jakarta Selatan.

Penyidik masih memeriksa pelaku terkait tindakan asusila yang dilakukan kepada korban.

"Diamanin, bukan ditahan. Kami takut salah, soalnya buktinya belum cukup, korban juga belum divisum soalnya. Kami arahkan ke Polres karena kalau di Polres kan ada Unit PPA (Perlindungan Perempuan dan Anak)," kata Suparmin.

Dugaan pelecehan itu dialami korban saat hendak menyaksikan kebakaran di RT 008 RW 014 Jalan Minangkabau Dalam.

Baca Juga: 'Berbahaya!', Pernyataan Komnas Perempuan dan Komnas HAM Bikin Gaduh, Deolipa Yumara Bakal Ajukan Gugatan

Melansir dari Tribun Jakarta, kronologi bermula saat terduga pelaku dan korban sama-sama hendak melihat kebakaran rumah sekitar pukul 21.00 WIB.

Ketika petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) dan warga tengah sibuk memadamkan api, di situlah terduga pelaku mengambil kesempatan.