Setelah itu, dalam video kedua terlihat video berdurasi 2 detik yang menunjukkan si anak dalam kondisi leher terlilit kain jarik yang kemudian digantungkan.
Si perempuan tersebut sambil berujar kembali “Hayo kita lihat kematian anaknya".
Adapun video ketiga, anak tersebut terlihat ditampar pada bagian wajahnya.
Bukan itu saja, baju si anak juga ditarik pada bagian lehernya.
Si anak pun menangis kencang.
Hingga kini, belum diketahui kapan aksi penyiksaan tersebut terjadi.
Hanya saja, wanita itu telah diamankan oleh anggota Polsek Bukit Kemuning pada, Rabu (7/9/2022).
"Tak lama setelah video dugaan penganiayaan tersebut viral, anggota Polsek Bukitkemuning segera bergerak untuk mengamankan terduga pelaku," jelas Kasat Reskrim Polres Lampung Utara, AKP Eko Rendi, Kamis 10 September 2022.
Perbuatan tersebut, ujar Eko dilakukan dengan sengaja.
Si wanita berdalih kesal dengan perbuatan suaminya.