GridPop.ID - Gaya hidup sehat belakangan marak dilakoni sejumlah orang.
Salah satunya mereka yang masuk dalam golongan vegan.
Vegan adalah sebutan bagi kelompok orang yang tidak mengonsumsi segala bentuk produk hewani, termasuk daging, susu, keju, dan lainnya.
Padahal, sajian vegan di Indonesia bisa terbilang terbatas lantaran kebanyakan jenis makanan merupakan olahan daging hewani.
Tapi, tak sedikit makanan utama maupun penutup khas Indonesia yang bisa dikonsumsi oleh para vegan, lho.
Melansir Kompas.com, berikut tips hidup tentang makanan khas Indonesia yang aman dari segala produk hewani.
1. Tempe Goreng
Sajian tempe goreng sudah dikenal sebagai makanan khas Indonesia yang aman dikonsumsi oleh vegan.
Kamu bisa mengolah tempe sebagai lauk seperti tempe goreng, tempe oreg, maupun tempe bacem.
Untuk membuat tempe goreng, cukup siapkan tempe, tepung terigu, air, dan garam.
2. Sayur Asem