Find Us On Social Media :

TIPS HIDUP SEHAT Hanya Bermodalkan Kulit Nanas, Caranya Gampang, Manfaatnya Segudang!

By Arif B, Selasa, 15 November 2022 | 17:21 WIB

Tips hidup sehat hanya bermodalkan kulit nanas.

GridPop.ID - Nanas memang dikenal kaya akan manfaat, namun biasanya hanya daging buahnya saja yang dipakai dan kulit nanas dibuang.

Padahal manfaat kulit nanas bisa juga tidak kalah loh dari daging buahnya.

Berikut tips hidup sehat bermodalkan kulit nanas.

Melansir dari Kompas.com, nanas adalah buah yang berasal dari Amerika Selatan.

Buah dengan nama ilmiah Ananas comosus tersebut kaya akan vitamin C yang sangat baik dan rendah kalori.

Jika rutin mengkonsumsi nanas, kita pun akan mendapatkan banyak manfaat.

Seperti misalnya mengurangi nyeri sendi yang disebabkan oleh osteoarthritis hingga mengurangi risiko penyakit jantung.

Cara mengkonsumsi nanas pun mudah, yakni dengan mengupas kulitnya yang tajam.

Namun, setelah dikupas jangan langsung buang kulit nanas ya!

Baca Juga: Murah Meriah! Berkat Tips Hidup Ini Wajah Bruntusan Jadi Mulus, Gak Bikin Ketergantungan karena Pakai Bahan Alami

Pasalnya, seperti yang dikutip dari Sajian Sedap, berikut beberapa manfaat kulit nanas:

- Kulit nanas memiliki kandungan bromelain, yang merupakan enzim kuat, bersifat anti-inflamasi.