Kendati demikian, Rey Mbayang selalu melindungi Dinda yang kini hamil anak kedua.
Rey Mbayang membatasi sang istri soal urusan pekerjaan.
Sehingga, Dinda Hauw tidak boleh memaksa pekerjaannya saat sudah merasa lelah.
"Protectnya paling dibatesi aja misal kerja nggak boleh terlalu capek, jam kerja jangan diforsir, kalau udah capek banget udah," ujar Dinda Hauw.
Diakui Rey, bahwa pekerjaan istrinya itu bukan perkara uang saja.
Namun, Dinda juga harus mencari keberkahan dalam bekerja.
Maka dari itu, Dinda harus menjaga kondisi agar tak terlalu lelah kala bekerja.
"Aku selalu bilang sama dia kalau mau kerja kecil atau besar, intinya kan nggak hanya cari duitnya doang ya, cari berkahnya juga kalau misal capek, mood-nya nggak enak, jadi nggak aman kerjanya ada masalah," ujar Rey Mbayang.
Terkait perubahan yang dialami Dinda, Rey membeberkan sejumlah hal.
"Aktif berpikir, mau ngonsepin apapun itu konten, jadi mau support," ujar Rey Mbayang.
Sebagai suami, Rey juga merasa khawatir tentang aktivitas istrinya selama masa kehamilan ini.
Baca Juga: Dinda Hauw Dukung Keputusan Lesti Kejora, Istri Rey Mbayang Singgung soal Baby L: Kasihan Anaknya