Find Us On Social Media :

Tips Hidup Bebas Pegal-pegal, Deretan Cara Ini Wajib Kalian Coba Agar Tubuh Terasa Bugar Kembali

By Luvy Octaviani, Rabu, 30 November 2022 | 06:33 WIB

ilustrasi bada pegal

GridPop.ID - Tips hidup bebas pegal-pegal ini perlu kalian coba.

Memiliki tubuh yang bugar tentu saja membuat aktivitas menjadi lebih nyaman sehingga tips hidup bebas pegal-pegal berikut ini perlu kalian tahu.

Langsung saja, ini dia tips hidup bebas pegal-pegal yang harus kalian coba.

Dilansir dari laman kompas.com, berikut adalah beberapa cara menghilangkan pegal-pegal di seluruh tubuh yang bisa dicoba:

1. Cukup istirahat

Beristirahat dengan cukup bisa memberikan waktu bagi tubuh untuk memperbaiki area yang terasa pegal dan menyembuhkannya.

Verywell Health juga menyebutkan bahwa tidur cukup juga disarankan karena bisa mengatur sistem kekebalan yang berguna untuk menyembuhkan dan mengurangi inflamasi.

Flu juga bisa menyebabkan badan pegal-pegal sehingga dengan tidur yang cukup, tubuh bisa melawan infeksi agar bisa cepat sembuh.

2. Cukup minum air putih

Healthline menyebutkan bahwa kekurangan cairan tubuh bisa menyebabkan pegal-pegal.

Minum air putih tidak hanya akan mencukupi kebutuhan cairan harian, tetapi juga akan mempercepat waktu penyembuhan.

Baca Juga: Ngaku Mending Pansos ke Raffi Ahmad Ketimbang Deddy Corbuzier, Livy Renata Bongkar Alasannya