Find Us On Social Media :

Tips Hidup dengan Tulang yang Sehat, Berikut Ini Deretan Makanan Mengandung Sumber Kalsium yang Baik Untuk Tulang

By Luvy Octaviani, Selasa, 6 Desember 2022 | 07:03 WIB

ilustrasi tulang yang sehat

GridPop.ID - Tips hidup dengan tulang yang sehat ini wajib kalian tahu.

Memiliki tulang yang sehat tentu saja menjadi dambaan setiap orang.

Langsung saja ini dia tips hidup dengan tulang yang sehat dengan mengkonsumsi makanan yang mengandung kalsium.

Dilansir oleh kompas.com dari Healthline, berikut makanan sumber kalsium yang baik untuk kesehatan tulang Anda:

1. Biji-bijian

Biji-bijian merupakan sumber kalsium, yang bisa menjadi makanan alternatif susu. Misalnya, 1 sendok makan (setara 9 gram) biji poppy mengandung 127 mg kalsium.

Satu sendok makan (setara 9 gram) biji wijen mengandung 88 mg kalsium. Biji-bijian juga ada yang mengandung protein dan lemak sehat.

Misalnya, biji chia kaya asam lemak omega-3. Biji chia ini mengandung 78 mg kalsium.

2. Keju

Kebanyakan keju adalah makanan sumber kalsium yang sangat baik. Keju yang lebih lembut cenderung mengandung kalsium lebih sedikit.

Terlebih lagi, keju bertekstur keras yang sudah tua secara alami rendah laktosa. Keju parmesan paling banyak mengandung kalsium.

Baca Juga: Badan Kian Kurus, Pak Ogah Menangis Lihat Tubuhnya Sendiri yang Tinggal Tulang, Istri Curhat Pilu: Makan Susah