GridPop.ID - Resep Kue Jahe adalah salah satu makanan favorit saat perayaan Natal tiba.
Resep Kue Jahe ini sangat cocok disajikan saat peryaan Hari Raya Natal 2022 karena rasanya yang manis dan menggugah selera.
Tidak hanya enak, Resep Kue Jahe ini juga sangat disukai anak karena bentuknya yang unik dan lucu.
Sebelum beralih ke resep kue jahe, tahukah kamu sejarah di balik kue jahe atau gingerbread cokies ini?
Melansir dari laman Kompas.com sebagai sumber bacaan pada edisi 18 Desember 2021 memberikan informasi bahwa gingerbread atau kue jahe dipercaya sebagai penganan atau kudapan Natal paling tua.
Catatan kisah tentang gingerbread atau kue jahe memang merujuk pada 2.400 tahun Sebelum Masehi (SM).
Lantas, kebudayaan Yunani Kuno dan Mesir Kuno menjadi rujukan dari asal muasal gingerbread atau kue jahe.
Gingerbread atau kue jahe sudah hadir jauh sebelum perayaan Natal atau perayaan kelahiran Yesus atau Isa Almasih.
Jadi, apabila dirunut, gingerbread atau kue jahe lebih tua usianya dari Yesus.
Kebudayaan China pada abad ke-10 Masehi juga menjadi pendorong popularitas gingerbread atau kue jahe.
Satu abad kemudian, abad ke-11, gingerbread atau kue jahe masuk ke Eropa gegara Perang Salib.