Find Us On Social Media :

Nggak Bikin Repot, Riders Sheila On 7 saat Konser di Jakarta Disebut Sederhana, Mau Makan Pinggir Jalan

By Lina Sofia, Selasa, 31 Januari 2023 | 11:32 WIB

Riders Sheila On 7 saat konser di Jakarta sangat sederhana, tak merepotkan promotor

GridPop.ID - Riders grup band Sheila On 7 bocor saat konser tunggal.CEO Antara Suara mengungkap riders Sheila On 7 yang disebut tak merepotkan promotor sama sekali.Sepeti diketahui, grup band Sheila On 7 baru saja  sukses menggelar konser tunggal bertajuk "Tunggu Aku di Jakarta" pada Sabtu (28/1/2023) malam.Sheila On 7 sukses membuat para penontonnya histeris dalam konser bertajuk Tunggu Aku di Jakarta, Sabtu (28/1/2023).Duta dan kawan-kawan membawakan total 22 lagu di depan puluhan ribu penonton yang memadati JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat.Aksi panggung Sheila On 7 dibuka lewat lagu Pejantan Tangguh dilanjutkan dengan Jadikan Aku Pacarmu."Halo Jakarta, terima kasih telah menunggu kami di Jakarta," kata Duta di panggung, Sabtu (28/1/2023).Kemudian dilanjutkan dengan lagu Film Favorit yang membuat penonton histeris dan bernyanyi bersama.Kembang api menambah meriah konser Sheila On 7 di JIExpo Kemayoran.Tanpa henti Duta menyanyikan lagu hits miliknya Sheila On 7 yang membuat malam menjadi meriah seperti Bila Kau Tak di SampingKu, Sebarapa Pantas, Sephia dan Yang Terlewatkan.Di tengah-tengah aksinya, Duta turut berterima kasih kepada Sheilagank yang telah hadir untuk menyaksikan penampilan mereka.

Baca Juga: Antusias Sheilagank Saksikan Konser Tunggal Sheila On 7, Duta Ungkap Rasa Bahagianya Setelah 2 Jam Tampil

"Ini acara banyak loh di Jakarta tapi kalian rela ke sini. Sheliagank dari manapun kalian terima kasih sudah hadir, suara kalian sangat berpengaruh banget, terima kasih," ungkap Duta.Sementara para penonton tidak terlihat lelah untuk ikut bernyanyi di setiap lagu yang dinyanyikan oleh Duta di panggung.Penampilan Sheila On 7 dilanjutkan dengan lagu Kita, Pria Kesepian, Saat Lanjut Usia, Percaya Padaku, Sahabat, Pemuja Rahasia, Betapa, Hariku Bersamanya, Anugrah Terindah, Lapang Dada, Itu Aku, Dan,  melompat lebih tinggi, Kisah Klasik dan Tunggu Aku di Jakarta jadi lagu pamungkas dalam konser Sheila On 7.Seluruh personel Sheila On 7 yaitu, Duta Akhdiyat Duta Modjo (vokalis), Eross Candra (gitar), dan Adam Muhammad Subarkah (bassist) saling berpelukan.Ada yang menarik dari konser tunggal Sheila On 7 yang belum lama digelar.Melansir artikel Kompas.com, CEO Antara Suara, Andri Verraning Ayu, membocorkan riders yang diminta para personel Sheila On 7 saat konser tunggal itu. Ayu mengatakan, permintaan Duta dkk tidak merepotkan promotor sama sekali. Mereka hanya menyiapkan makanan dan minuman.“Mereka tidak pernah merepotkan, enggak ada yang aneh. Basic minum, makanan, standar," kata Ayu di Jakarta International Expo (JIExpo), Kemayoran, Jakarta Pusat, Sabtu (28/1/2023). Promotor konser Sheila On 7 mengungkapkan riders band asal Yogyakarta tersebut. Mereka menilai tim maupun personel Sheila On 7 tidak ribet soal fasilitas selama konser di Jakarta. Baca Juga: VIRAL Pengamen Bawakan Lagu Sheila On 7 di Hadapan Empunya, Desta Mahendra Gercep Rekam Reaksi Para Personel

Kemudian, untuk transportasi, kata Ayu, ada beberapa dari personel yang membawa kendaraan sendiri dari jauh-jauh hari. Bahkan, ada yang naik kereta dari Yogyakarta. Ayu menyebut bahwa para personel tidak harus dijemput untuk datang ke Jakarta. Grup band asal Yogyakarta itu juga tidak mengharuskan transportasi pesawat kelas bisnis atau semacamnya."Bocoran sedikit, ada beberapa personel yang naik kereta, ada yang sudah duluan ke Jakarta bawa mobil sendiri. Mereka band Jogja yang sederhana," ucap Ayu. Selain itu, untuk makanan, Ayu menyebut bahwa para personel Sheila On 7 cari makan sendiri tanpa ada jadwal. Ayu mengatakan, para personel juga tak memilih-milih tempat makan mana yang hendak dikunjunginya.“Yang lucu enggak bisa bikin schedule, kayak mau lontong sayur nih, mau makan seafood di pinggir jalan, mau jalan ke mall. Mereka enggak peduli makan di pinggir jalan, pengin kuliner di Jakarta," tutur Ayu. Ayu mengatakan, cerita-cerita yang beredar tentang kesederhanaan personel grup band asal Yogyakarta itu benar adanya karena ia merasakan sendiri.

Baca Juga: Sheila on 7 Sapa Penggemar di Kokas Secara Gratis, Fans Tuntut Konser Berbayar: Berapapun Harganya Bakal Nonton

GridPop.ID (*)