GridPop.ID - Masa lalu calon suami Dewi Perssik tengah ramai diperbincangkan belakangan ini.
Baru juga melamar Dewi Perssik, Rully sudah memicu kontroversi perihal masa lalunya.
Calon suami Dewi Perssik itu disebut-sebut memiliki masa lalu yang kurang baik.
Bahkan biduan asal Jember itu sendiri membenarkan kabar tersebut.
"Dia sudah membayar semuanya di masa lalu, dulu dia memang bandit, dia bandel," kata wanita yang akrab disapa itu dilansir dari Sosok.ID.
Selingkuhan Rully kala itu adalah seorang pramugari.
"Aku tidak membenarkan apa yang pernah dilakukan Mas Rully dulu, yaitu dia pernah selingkuh dengan pramugari," ungkap Depe.
Masa lalu itu tak membuat Depe ragu dengan calon suaminya.
Ia yakin jika Rully sudah berubah menjadi pribadi yang lebih baik.
Baca Juga: Calon Suaminya Doyan Selingkuh, Dewi Perssik Akui Rully Pria Nakal: Dia Memang Bandit...
"Minimal kita tidak boleh menghakimi orang lain. Apa yang dia lakukan sudah mendapatkan bayarannya," sambungnya.
Dewi Perssik sendiri mengaku memiliki cara tersendiri untuk menguji keseriusan kekasihnya.