Find Us On Social Media :

Ledakan Hebat Mirip Bom Terjadi di Blitar, Polisi Temukan Potongan Tubuh hingga Cium Aroma Ini dari Rumah Seorang Warga

By Andriana Oky, Senin, 20 Februari 2023 | 12:03 WIB

Ledakan heboh terjadi di Blitar, Jawa Timur

GridPop.ID - Warga Dusun Sadengm Desa Karangbedo, Kecamatan Pnggok, Kabupaten Blitar, Jawa Timur dihebohkan sebuah ledakan misterius.

Ledakan tersebut terjadi pada Minggu (19/2/2023) sekitar pukul 22.30 WIB.

Sebagaimana diwartakan Kompas.com, polisi menyebutkan sumber ledakan berasal dari seorang pria bernama Darman.

Kepala Kepolisian Resor Blitar Kota AKBP Argowiyono mengatakan, pihaknya memperkirakan ada 4 korban meninggal dan 6 luka akibat ledakan tersebut.

"Korban pemilik rumah meninggal satu orang, tiga masih tertimbun di reruntuhan rumah, namun kemungkinan meninggal karena tadi sudah ditemukan potongan-potongan bagian tubuh," kata Argo, Senin (20/2/2023).

Akibat ledakan tersebut 25 rumah rusak total, rata dengan tanah.

Kuat dugaan, ledakan itu akibat bubuk bahan peledak mercon atau petasan.

Dugaan itu didasarkan pada keterangan warga sekitar bahwa pemilik rumah sumber ledakan biasa membuat mercon saat menjelang bulan Ramadhan.

"Di lokasi juga tercium bau belerang menyengat, tapi pastinya kami menunggu tim Labfor dan Jibom Polda," ujarnya.

Baca Juga: Tidak Diamputasi, Begini Kondisi Jari Wabup Kaur Bengkulu yang Terkena Ledakan Kembang Api di Malam Tahun Baru