GridPop.ID - Tinggal kenangan, kebaikan Nani Wijaya semasa hidup pernah berangkatkan umrah belasan kru hingga habiskan ratusan juta.
Memiliki segudang karya serta prestasi, Nani Wijaya dikenal memiliki kepribadian yang baik.
Setelah kabar meninggalnya Nani Wijaya, publik banyak menyoroti soal kebaikan sang artis senior semasa hidup.
Dilansir artikel Tribun Style, menurut para sahabatnya, Nani Wijaya adalah seorang yang gemar beribadah.
Hal ini disampaikan langsung sahabatnya Latief Sitepu.
Latief Sitepu mengungkapkan kekagumannya dengan Nani Wijaya.
Hal ini diungkapkan Latief saat ditemui di Rumah Sakit Fatmawati, Jakarta Selatan.
Selama satu projek dalam sinetron Tukang Bubur Naik Haji, Latief Sitepu menyebut jia Nani Wijaya dikenal sebagai sosok yang religus dan berhati mulia.
"Oh, iya (Nani Wijaya sering puasa senin kamis), kalau sore baru buka," ucap Latief Sitepu, dilansir dari Grid.ID, Jumat, 17 Maret 2023.
Tak hanya itu, tanpa sepengetahuan banyak orang, Nani Wijaya ternyata sempat memberangkatkan umroh untuk 15 kru.
"Itu juga berapa orang tuh kru sudah dia berangkatin umrah,"
"Paling sedikit 15 orang lah." sambungnya.
Kebaikan Nani Wijaya ini bak sudah ia siapkan untuk tabungannya di akhirat.
"Kalau soal urusan akhirat dia enggak diragukan lah,"
"Cuma ya, begini lah, umurnya juga udah hampir 80, ya, wajar kalau sakit," ungkap Latief Sitepu.
Sayangnya kebaikan Nani kini hanya bisa menjadi kenangan.
Sementara itu, aktris Nani Wijaya sempat meninggalkan wasiat pada anak-anaknya sebelum menghembuskan nafas terkahirnya.
Dilansir artikel Tribun Video, anak Nani Wijaya, mengungkap bahwa sang ibunda berpesan agar ia menjaga kerukunan.
Tak hanya itu, Nani Wijaya juga meminta agar anak-anaknya selalu menjaga salat lima waktu.
Sang aktris juga meminta agar putri pertamanya itu bisa menjadi panutan bagi adik-adiknya.
"Ibu cuma ngomong titip aja adik-adik, kamu yang paling tua harus bisa jadi panutan, kamu harus sehat," ujar Nina Kartika selaku anak pertama dari Nani Wijaya.
Pesan tersebut rupanya disampaikan Nani Wijaya saat masih sehat dan bisa berkomunikasi.
"Waktu masih sehat aja kita semua, adik-kakak akur, jangan sampai telat ibadah shalat," ujar Nina Kartika.
Baca Juga: Pernah Dijuluki Si Manis, Ini Pesona Nani Wijaya Muda yang Memulai Kariernya di Usia 16 Tahun
Sebelumnya dilansir artikel Kompas.com, Aktris senior Nani Wijaya meninggal dunia pada Kamis (16/3/2023).
Nani Wijaya meninggal dunia di usia 78 tahun. Kabar tersebut disampaikan putrinya, Cahya Kamila, lewat akun Instagram-nya.
"INNALILLAHIWINAILAIHIROJIUN Telah bepulang ibunda kami tercinta dengan tenang Ibu Hj. Nani Widjaya di RS Fatmawati 16 Maret 2023 pada pukul 3.28 WIB," tulis Cahya, dikutip Kompas.com.
Sebelumnya, Nani Wijaya sempat dirawat secara intensif di RSUP Fatmawati karena mengalami sesak napas.
Pemain sinetron Bajaj Bajuri tersebut bahkan dirawat di High Care Unit (HCU) karena perlu pengawasan khusus dari dokter.
"Mohon dimaafkan segala kesalahan yang disengaja maupun tidak disengaja," tulis Cahya.
Baca Juga: 'Urusan Akhirat Dia Enggak Diragukan', Kebiasaan Nani Wijaya Sebelum Tutup Usia Diungkap Sosok Ini
GridPop.ID (*)