Find Us On Social Media :

6 Tips Puasa untuk Penderita GERD agar Tak Kambuh Selama Bulan Ramadhan, Apa Saja?

By Grid.,Helna Estalansa, Rabu, 29 Maret 2023 | 13:02 WIB

Gerd

GridPop.ID - Tips sehat selama puasa Ramadhan kali ini diperuntukkan untuk kamu yang mengidap penyakit GERD.

Seperti diketahui, cukup banyak masyarakat Indonesia yang menderita penyakit GERD.

Lalu bagaimana cara mengatasi GERD kambuh saat puasa Ramadhan? Begini ulasan lengkapnya.

Penyakit gastro-esophageal reflux disease atau GERD adalah salah satu masalah kesehatan yang sering kambuh saat puasa.

Saat kumat, masalah kesehatan yang dikenal dengan penyakit asam lambung kronis ini dapat memicu gejala seperti rasa panas di dada (heartburn), asam lambung dari perut naik ke kerongkongan, muntah, nyeri ulu hati, atau ada yang mengganjal di tenggorokan.

Sebelum mengenali beberapa tips puasa untuk penderita GERD, ada baiknya kamu juga menyimak penyebab GERD sering kambuh saat puasa.

Penyebab GERD saat puasa kambuh

Dilansir dari KhaleejTimes, ada beberapa faktor penyebab GERD kambuh saat puasa, antara lain:

Perut kita memang dirancang elastis, tapi jumlah makanan dan minuman yang dapat ditampung terbatas.

Jika kamu makan terlalu banyak, produksi asam lambung akan meningkat dan menumpuk di perut.

Baca Juga: 6 Tips Bagi Penderita GERD yang Ingin Jalani Puasa Ramadan 2023, Salah Satunya Jangan Tidur Setelah Sahur

Akibatnya, kamu bisa merasakan gejala GERD.