Find Us On Social Media :

Hormon Ini Lagi Naik, Berikut Manfaat Hubungan Intim Jelang Subuh, Suami Istri Bisa Coba

By Luvy Octaviani, Minggu, 21 Mei 2023 | 09:47 WIB

ilustrasi hubungan intim

GridPop.ID - Hubungan intim dilakukan oleh pasangan suami istri untuk memproduksi keturunan.

Tak hanya itu, hubungan intim juga dipercaya memiliki manfaat baik untuk kesehatan serta keharmonisan suami istri.

Berhubungan intim bisa dilakukan diwaktu-waktu tertentu tergantung kesepakatan dengan pasangan.

Salah satu waktu baik yang bisa dilakukan pasangan suami istri untuk lakukan hubungan intim adalah jelang subuh.

Dilansir dari laman serambinews.com, Seksolog dr Boyke Dian Nugraha mengungkap manfaat hubungan suami istri jelang shubuh.

Melakukan hubungan suami istri merupakan suatu kebutuhan bagi pasangan yang sudah menikah.

Menurut dr Boyke, ternyata ada waktu yang tepat untuk melakukan hubungan suami istri.

Pada waktu ini, tubuh dapat memproduksi hormon lebih banyak sehingga bisa membangkitkan gairah.

Seksolog dr Boyke Dian Nugraha SpOG MARS mengatakan, adapun waktu yang dianjurkan untuk melakukan hubungan suami istri adalah menjelang shubuh, yakni sekitar pukul tiga dini hari.

Menurutnya, pukul tiga dini hari merupakan waktu yang paling cocok untuk berhubungan intim karena tubuh memproduksi tinggi hormon testosteron.

“Memang pada saat jam 3 itu hormon testosteronnya lagi naik diproduksinya ya, jadi gairah seks itu timbul," kata dr Boyke dikutip Serambinews.com dari kanal YouTube Sonara FM, Senin (31/10/2022).

Baca Juga: 8 Manfaat Berhubungan Intim di Pagi Hari, Ampuh Menghilangkan Stres sampai Bikin Awet Muda