Find Us On Social Media :

Orang Tua Merapat! Ini 3 Tahap Pendidikan Seks Pada Anak: Bisa Dimulai sejak Bayi

By Andriana Oky, Sabtu, 3 Juni 2023 | 14:16 WIB

Ilustrasi anak-anak

GridPop.ID - Pendidikan seks bagi pada kepada anak sangat penting untuk diberikan.

Hanya saja sebagian besar orang tua bingung kapan waktu yang tepat untuk memberikan pendidikan seks pada anak.

Tak hanya itu, orang tua juga bingung bagaimana memulai pendidikan seks pada anak.

Melansir Kompas.com, disebutkan pendidikan seks idealnya tidak dilakukan secara tiba-tiba saat anak akan beranjak dewasa.

Komunikasi yang dilakukan sejak dini membuat pendidikan seks pada tahap berikutnya jadi lebih mudah.

dr. H. Boyke Dian Nugraga, Sp.OG, MARS dan dr. Sonia Wibisono dalam bukunya yang berjudul Adik Bayi Datang dari Mana? (2016) menyebutkan jika pendidikan seks bisa dikenalkan sejak lahir.

1. Pada usia bayi

Pendidikan seks bisa dimulai saat anak masih bayi, misalnya dengan meminta izin kepada mereka ketika membuka baju atau mengganti popoknya.

Bagi para orangtua, biasakan juga untuk mengganti baju anak-anak di ruangan yang tertutup.

Melalui kebiasaan sederhana ini, meski masih bayi atau belum bisa merespons, anak akan belajar untuk menghargai tubuhnya sendiri dan orang lain.

Setelah itu, para orangtua bisa mulai mengajari mereka cara merawat dan membersihkan kelaminnya, misalnya setelah buang air kecil (BAK) atau buang air besar (BAB).

Baca Juga: Anaknya yang Masih SMA Ngeluh Sakit Perut Saat Tengah Malam, Ibu Ini Justru Nyaris Pingsan Usai Bawa sang Putri ke Rumah Sakit dan Lakukan USG