GridPop.ID - Tak banyak yang tahu jika siklus respon seksual terbagi menjadi 4 fase.
Empat fase tersebut dirasakan oleh pria dan wanita saat berhubungan intim.
Empat fase siklus respon seksual ini sendiri terdiri dari munculnya hasrat bercinta, plateau atau keinginan, orgasme dan klimaks.
Merujuk artikel terbitan Kompas.com, berikut rangkuman penjelasan 4 fase siklus respon seksual yang perlu diketahui.
Hasrat
Tahap pertama dalam hubungan seks adalah hasrat atau bisa disebut dengan libido.
Hasrat adalah dorongan atau naluri alami manusia untuk memenuhi kebutuhan seksualnya.
Hasrat dapat dipengaruhi oleh suasana hati, pikiran, dan hormon ketika pasangan berpelukan, ciuman, atau saling meraba.
hasrat seks bisa memicu perubahan fisik, antara lain:
Baca Juga: Mitos atau Fakta, Pria yang Memiliki Bulu Lebat Pertanda Gairah Seksual Tinggi? Begini Kata dr Boyke
- Payudara terasa penuh dan puting mengeras
- Aliran darah ke vagina meningkat
- Klitoris dan labia teras bengkak
- Vagina mengeluarkan cairan pelumas
- Penis ereksi dan mengeluarkan cairan pre-cum atau pelumas
- Skrotum atau kantong testis mengencang.
Plateau
Plateau adalah fase kesenangan atau kegembiraan intens yang meluas ke ambang orgasme.