Find Us On Social Media :

Was-was Lakukan Hubungan Intim Setelah Melahirkan? Dokter Bongkar Waktu Tepat Bercinta usai Bersalin

By Luvy Octaviani, Sabtu, 2 September 2023 | 07:47 WIB

hubungan intim setelah melahirkan

GridPop.ID - Para ibu yang baru melahirkan wajar jika merasa was-was saat akan melakukan hubungan intim.

Saat pertama kali membawa pulang bayi yang baru lahir, seks mungkin menjadi hal terakhir yang Anda pikirkan, atau bahkan tidak terpikirkan sama sekali.

Namun, setelah beberapa minggu, Anda dan pasangan mungkin sudah kembali memikirkan kapan akan meluangkan waktu untuk intim secara fisik lagi.

Memang tidak ada waktu pasti kapan orangtua baru boleh bercinta lagi setelah anak lahir.

Namun, menurut American College of Obstetrics and Gynaecology, dokter pada umumnya menyarankan empat hingga enam minggu setelah melahirkan.

Dikutip oleh kompas.com menurut Mayo Clinic, selama waktu itu, ibu yang baru saja melahirkan mungkin mengalami kelelahan, kekeringan pada vagina, rasa sakit, atau gairah seks yang rendah.

Jika Anda mengalami robekan vagina selama persalinan yang membutuhkan jahitan, dokter menyarankan menunggu sampai area tersebut benar-benar sembuh untuk mencegah rasa sakit atau cedera ulang.

Namun, jika memang setelah enam minggu ibu belum merasa siap, tidak perlu dipaksakan.

Sebab, orangtua pada umumnya akan memiliki rutinitas baru setelah kelahiran anak, dan sangat sulit untuk kembali ke rutinitas lama.

"Dan rutinitas itu kemungkinan akan berubah dari bulan ke bulan ketika seorang bayi baru lahir. Itu berubah dengan sangat cepat," kata asisten profesor di School of Health and Kinesiology di University of Nebraska-Omaha, Sofia Jawed-Wessel, kepada Self.

Namun, jika Anda sudah siap, ada beberapa langkah yang perlu dilakukan demi pengalaman berhubungan intim yang nyaman dan menyenangkan pasca persalinan.

Baca Juga: Jangan Anggap Tabu! Berikut Hal-hal yang Didambakan Pasangan saat Hubungan Intim tapi Malu Diucap