GridPop.ID - Perselingkuhan dalam rumah tangga bukan hanya masalah yang mengganggu hubungan antara pasangan.
Akan tetapi juga dapat berdampak serius pada kesehatan baik secara fisik maupun mental.
Dalam artikel ini, akan dibahas lima dampak signifikan yang dapat timbul ketika kepercayaan dalam pernikahan terguncang oleh perselingkuhan.
Hubungan rumah tangga yang berdasarkan pada kepercayaan bisa dipatahkan dengan perselingkuhan yang dilakukan oleh pasangan.
Perselingkuhan yang dilakukan tidak hanya memberikan kesedihan, tetapi ternyata akan memberikan luka mendalam dan trauma.
Perselingkuhan dalam rumah tangga bisa dilakukan oleh pria maupun wanita.
Menurut Prevention, mayoritas wanita berselingkuh karena merasa kurang secara emosional, sedangkan mayoritas laki-laki berselingkuh karena merasa kurang secara seksual.
Siapapun yang melakukan perselingkuhan dan apapun itu alasannya, akan berdampak pada kesehatan emosional dan kesehatan mental.
Ketahui dampak perselingkuhan dalam rumah tangga berikut.
1. Kehilangan rasa percaya terhadap pasangan
Prevention menyebutkan bahwa salah satu dampak perselingkuhan adalah hilangnya kepercayaan terhadap pasangan, baik secara seksual dan emosional, serta dalam bidang lainnya.
Baca Juga: Dalang Penghancur Rumah Tangga, Kenali 5 Jenis Perselingkuhan yang Harus Diwaspadai Berikut Ini