Find Us On Social Media :

Durasi Hubungan Intim yang Ideal, Pasangan Suami Istri Wajib Tahu

By Luvy Octaviani, Kamis, 14 September 2023 | 10:45 WIB

ilustrasi hubungan intim

GridPop.ID - Melakukan hubungan intim merupakan hal yang wajib dilakukan oleh pasangan suami istri.

Tak hanya untuk memuaskan hasrat, melakukan hubungan intim juga memiliki banyak manfaat.

Melansir dari laman serambinews.com, hubungan intim bisa meningkatkan kualitas tidur.

Dikutip dari National Sleep Foundation, orgasme usai berhubungan intim melepaskan hormon prolaktin yang dapat membantu Anda merasa mengantuk dan rileks.

Jadi, jangan terlalu kaget jika Anda dan pasangan tertidur sesaat setelah sesi bercinta yang memuaskan.

Orgasme ternyata memicu produksi hormon oksitosin dan esterogen yang bermanfaat untuk menunjang kesehatan kulit.

Hormon oksitosin yang didapatkan setelah seseorang mengalami orgasme ternyata berperan penting dalam menjaga kesehatan kulit, terutama dalam mencegah penuaan dan keriput.

Melakukan hubungan intim juga bertujuan untuk kepuasan seksual.

Melansir dari laman kompas.com, Bicara soal kepuasan seksual, banyak orang terpaku dengan durasi.

Seks maraton yang panjang menjadi ukuran bahwa sesi hubungan seksual tersebut artinya memuaskan.

Padahal, sebetulnya tidak ada angka ideal tentang berapa lama seharusnya hubungan intim berlangsung.

Baca Juga: Suami Jangan Langsung Tancap Gas! Ini loh 10 Hal yang Diidamkan Istri saat Hubungan Intim