Find Us On Social Media :

15 Quotes Bijak Dalam Rangka Peringatan Hari Polisi Lalulintas Bhayangkara 22 September 2023

By Ekawati Tyas, Jumat, 22 September 2023 | 07:45 WIB

Polisi lalulintas sedang melakukan pengecekan dan penyekatan lalulintas arus balik lebaran di Tol Japek Km 47+00 arah Jakarta

GridPop.ID - Berikut sederet quotes bijak yang cocok dalam rangka peringatan Hari Polisi Lalulintas Bhayangkara 2023.

Hari Polisi Lalulintas Bhayangkara diperingati setiap tanggal 22 September.

Melansir Kompas.com, sejarah peringatan ini dilatarbelakangi dengan terbentuknya seksi lalu lintas jalan pada 22 September 1995 melalui Surat Keputusan Kepala Jawatan Kepolisian Negara No 20 / XVI / 1955.

Pembentukan ini bertujuan untuk mengatur lalu lintas jalan untuk pertama kalinya di bawah Kepala Kepolisian Negara.

Adapun polisi lalu lintas pertama kali muncul ketika zaman penjajahan Belanda.

Saat itu mulai muncul aktivitas lalu lointas kendaraan bermotor di Indonesia, sehingga Pemerintah Hindia Belanda mulai merasa perlu mengatur penggunaannya.

Peraturan pertama di keluarkan pertama kali pada tanggal 11 Nopember 1899 dan dinyatakan berlaku tepat tanggal 1 Januari 1900.

Guna mengimbangi perkembangan lalu lintas yang terus meningkat, maka pemerintah Hindia Belanda membentuk wadah Polisi tersendiri yang khusus menangani lalu lintas.

Pada tanggal 15 Mei 1915, dengan Surat Keputusan Direktur Pemerintah Dalam Negeri No. 64/a lahirlah satu organ Polisi Lalu Lintas dalam tubuh Polisi Hindia Belanda.

Quotes Tentang Polis Lalulintas

Ngomong-ngomong soal polantas, berikut bijak yang cocok dalam rangka peringatan Hari Polisi Lalulintas Bhayangkara.

Baca Juga: 20 Quotes Terkenal dari John Lennon dalam Bahasa Inggris dan Indonesia, Cocok Jadi Caption Instagram