Find Us On Social Media :

Selain ZZ, Sosok Ini Berpotensi Jadi Tersangka Baru dalam Kasus Eksploitasi Bayi saat Live TikTok

By Ekawati Tyas, Sabtu, 23 September 2023 | 05:45 WIB

ZZ digiring oleh personel Unit Pelayanan Perempuan dan Anak (PPA) Satreskrim Polrestabes Medan, Rabu (20/9/2023).

GridPop.ID - Kasus pria suapi bayi dua bulan dengan bubur dan minum air putih di panti asuhan Medan menguak fakta baru.

Sebagaimana diketahui, belakangan ini viral di TikTok aksi mengejutkan yang dilakukan pria diduga pihak Panti Asuhan Yayasan Tunas Kasih Olayama Raya terhadap bayi usia 2 bulan.

Mengutip Tribun Video, ia menyuapi bayi berusia 2 bulan dengan bubur dan air putih sambil live TikTok.

Diketahui panti tersebut berlokasi di Jalan Pelita, Medan Perjuangan, Medan, Sumatera Utara.

Pemilik akun @zamanueli tampak melakukan live di tengah-tengah penghuni panti lainnya yang sedang tidur.

Namun tak disangka pria tersebut live sambil memberikan makan bubur ke bayi diduga masih berusia 2 bulan.

Kasus eksploitasi anak ini akhirnya membuat pihak berwajib turun tangan.

Melansir Tribunnews.com, Sat Reskrim Polrestabes Medan menangkap pria berinisial ZZ.

Aksi ZZ menyuapi bayi dengan bubur itu bertujuan menarik simpati penonton live TikTok-nya agar mereka memberikan gift.

Gift dapat dicairkan menjadi uang.

Pihak kepolisian kini memeriksa istri ZZ, Meliana Waruwu lantaran diduga terlibat dalam kasus serupa.

Baca Juga: Baru-baru Ini Tengah Viral di TikTok Kata Yes I Am A Simp, Apa sih Maksudnya?