GridPop.ID - Belakangan ini viral kisah seorang pria muda yang mengalami lumpuh usai di toilet terlalu lama.
Diketahui pria berusia 24 tahun itu buang air besar (BAB) sembari main ponsel selama 30 menit.
Berdiam diri cukup lama, pria asal Chongqing, China, itu mendadak lumpuh karena duduk di toilet terlalu lama.
Bahkan pria tersebut tidak mampu berdiri karena berada di toilet sambil bermain ponsel selama 30 menit.
Lantaran kondisinya yang sudah lemas, pria tersebut dilarikan ke rumah sakit (RS) untuk mendapatkan perawatan.
Namun, upaya keluarga tidak membuahkan hasil. Pria tersebut akhirnya dinyatakan lumpuh.
Tidak kunjung keluar dari toilet
Dilansir dari Good Times, pria yang lumpuh karena bermain ponsel selama 30 menit di toilet sebenarnya tidak memiliki kondisi medis serius yang terjadi sebelumnya.
Namun, pria yang tidak disebutkan namanya tersebut mengalami kelumpuhan usai bermain ponsel di toilet sekitar tahun 2015 lalu.
Baca Juga: Jenis Kelamin Anak Pertama Terungkap, Jessica Mila Cerita Keseruan acara Gender Reveal Kehamilannya