Find Us On Social Media :

Ternyata Punya Banyak Arti. Ini Dia Maksud dari Bahasa Gaul S Word yang Lagi Viral di TikTok

By Grid.,Helna Estalansa, Selasa, 17 Oktober 2023 | 09:15 WIB

Ilustrasi istilah baru yang viral di TikTok

GridPop.ID - Kehadiran media sosial membawa bersamaan dengan tren bahasa dan istilah baru yang cepat menyebar di antara pengguna hingga viral di TikTok.

Salah satu dari mereka adalah "S Word".

Frasa ini menjadi viral di TikTok dan Twitter, sering digunakan oleh anak muda.

Meskipun terdengar sepele, "S Word" ternyata memiliki makna yang cukup kompleks dan bisa bervariasi tergantung pada konteks penggunaannya.

Berikut penjelasan lengkapnya!

Ternyata istilah S Word tak merujuk pada satu arti saja.

Menurut penelusuran tribunpekanbaru.com, arti kata S Word ada tiga artinya.

Hal ini dijelaskan Syafrial Pratama melalui situs quora.

1. "S- word"

S- word yang sering bermunculan di sosial media, atau lebih sering ditemui di Twitter yang artinya "Suspended" atau dalam Bahasa Indonesia "Ditangguhkan".

Contoh : "Her account got S-worded" yang artinya "Akunnya ditangguhkan".

Baca Juga: Jadi Kuli Panggul di Pasar, ODGJ Ini Jadi Sorotan hingga Viral di TikTok: Intel Itu