GridPop.ID - Kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang masih menyisakan misteri dan teka-teki yang belum terpecahkan.
Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu di Subang meregang nyawa di tangan keluarga sendiri, Yosep.
Setidaknya ada lima hal yang masih menimbulkan pertanyaan besar dalam kasus di Subang.
Diketahui Kasus Subang sendiri hingga kini masih belum terkuak penuh, padahal kasus tersebut sudah terjadi sejak 18 Agustus 2021.
Polda Jabar akan melakukan pra rekontruksi soal Kasus Subang hari ini, Kamis (2/10/2023).
Sebagaimana diketahui, Polisi telah menetapkan lima tersangka dalam kasus Subang.
Lima tersangka itu adalah M Ramdanu alias Danu keponakan Tuti, Yosep suami Tuti, Mimin, Arigi dan Abi.
Hingga kini kasus Subang masih terus diselidiki. Namun, meski sudah ditetapkan adanya tersangka, ada beberapa hal yang hingga kini masih menjadi misteri alias belum terungkap.
1. Motif pembunuhan
Polda Jabar hingga sampai saat ini belum menjelaskan soal motif pembunuhan Tuti dan Amalia.
Akan tetapi tim pengacara Danu menduga motif di balik pembunuhan ibu dan anak itu berkaitan dengan yayasan dan harta.
Kuasa hukum Danu, Achmad Taufan sempat menyinggung soal Yayasan Bina Prestasi yang dikelola oleh Yosep.
Baca Juga: Kumpulan Quotes Bijak yang Cocok Jadi Ucapan Menyambut Karyawan Baru di Kantor