Find Us On Social Media :

Semakin Pelik, Ini 5 Teka-teki Besar yang Belum Terungkap pada Kasus Subang, Apa Saja Peran Kelima Tersangka?

By Veronica S,Grid., Jumat, 3 November 2023 | 10:45 WIB

Polisi akhirnya menemukan golok yang diduga digunakan dalam pembunuhan ibu dan anak di Subang yang menewaskan Tuti dan Amalia

3. Perwira Polisi diperiksa

Pada 31 Oktober 2023, penyidik Polda Jabar memeriksa seorang polisi dan menggeladh rumahnya.

Dari hasil penggeledahan ditemukan benda seperti hard disk memory card, dan golok, diamankan untuk dianalisa apakah ada kaitannya dengan kasus itu.

Ditreskrimum Polda Jabar, Kombes Pol Surawan mengatakan seorang perwira polisi itu diperiksa sebagai saksi setelah rumahnya digeledah pada Selasa (31/10/2023).

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, oknum Banpol juga dipanggil dan diperiksa penyidik untuk menjelaskan soal kedatangannya ke tempat kejadian perkara (TKP) Subang dan diduga telah membersihkan kamar mandi serta mengambil beberapa barang di rumah termasuk yang ada di mobil.

"Kita ingin mendapatkan keterangan yang pasti dari mereka, siapa yang memerintahkan kemudian tujuan utamanya apa," kata Surawan.

Surawan mengatakan perwira polisi yang diperiksa belum tentu terlibat dalam kasus Subang.

Pemeriksaan dilakukan untuk mencari tahu apa ada kemungkinan perwira polisi itu yang memberikan perintah.

Selain rumah perwira polisi, penyidik juga menggeledah rumah Yoris anak dari Yosep dan rumah adik Yosep, Mulyana.

4. Kronologi

Polisi baru sepenggal mengungkapkan soal kronologi tewasnya ibu dan anak di Subang itu.

Surawan mengatakan, di hari kejadian, Rabu (18/8/2021), Danu diajak Yosep datang ke rumah Tuti.

Baca Juga: Kerap Diperdebatkan, Inilah 3 Perubahan Pada Payudara Efek Melakukan Hubungan Intim