GridPop.ID - Dunia hiburan Tanah Air kembali diterpa kabar duka.
Aktris senior Kiki Fatmala meninggal dunia pada Jumat (1/12/2023).
Kabar duka ini dibagikan langsung oleh keluarga lewat akun Instagram milik sang artis.
“Dengan kesedihan mendalam dan hati yang berat, kami ingin mengumumkan berpulangnya yang tercinta Kiki Fatmala,
Kiki Fatmala meninggal dunia pada 1 Desember 2023 pada usia 56 tahun, karena komplikasi akibat kanker," tulis akun @qq_fatmala.
Disebutkan bintang film Si Manis Jembatan Ancol ini pernah divonis mengidap kanker paru stadium 4 pada Desember 2021 silam.
Diberitakan GridPop.ID sebelumnuya, Kiki Fatmala rutin menjalani pengobatan sepanjang tahun 2021 hingga 2023.
Bahkan pada tahun 2022 silam, aktris kelahiran 14 Agustus 1967 ini mengaku sudah menyiapkan wasiat.
"Aku udah bikin kok semua, udah di notaris aku bikin," ujarnya dikutip dari TribunStyle.com.
Baca Juga: Kabar Tak Sedap, Maruef Ashary Ungkap Sang Kakak Masuk Ruang ICU, Benarkah Kiki Fatmala?
Diakui Kiki kala itu, hal tersebut dilakukannya atas saran dari sang suami, Christopher.
"Bukan apa-apa, aku juga memang nggak punya anak ya." terangnya.