Find Us On Social Media :

Quotes Peringati Hari Epilepsi Internasional pada 12 Februari, Tingkatkan Kesadaran hingga Hilangkan Stigma!

By Veronica S, Senin, 12 Februari 2024 | 14:15 WIB

Quotes memperingati Hari Epilepsi Internasional juga diharapkan bisa membentuk kepedulian terhadap penderita epilepsi.

GridPop.ID - Hari Epilepsi Internasional (International Epilepsy Day) diperingati setiap tanggal 12 Februari setiap tahunnya.

Bertepatan dengan hari ini, banyak quotes untuk memperingati Hari Epilepsi Internasional yang bisa kita renungkan.

Selain sebagai bahan renungan, quotes memperingati Hari Epilepsi Internasional juga diharapkan bisa membentuk kepedulian terhadap penderita epilepsi.

Dilansir dari Kompas.com, hari peringatan ini muncul dari Biro Internasional untuk Epilepsi dan Liga Internasional Melawan Epilepsi.

Epilepsi adalah kondisi yang dapat menjadikan seseorang mengalami kejang secara berulang. Penyebabnya akibat dari kelainan genetik atau cedera otak yang dialami, seperti trauma atau stroke.

Mulanya epilepsi dianggap sebagai kerasukan roh jahat pada tahun 2000 SM di era Mesopotamia.

Bahkan di era romawi kuno, orang tidak makan atau minum dari piring atau panci yang sama dengan penderita epilepsi.

Hingga kemudian seiring perkembangan zaman barulah dipercaya sebagai salah satu kelainan genetik dan berkaitan dengan medis.

Hingga paruh kedua abad ke-20, di beberapa wilayah Afrika, epilepsi diyakini menular dan disebabkan oleh kerasukan, sihir, atau keracunan.

Baca Juga: Long Weekend Telah Usai, Intip Quotes Motivasi untuk Memulai Hari Seninmu!