Find Us On Social Media :

Viral di TikTok Gaji Petugas KPPS di Belanda Tembus Rp 6 Juta, Warganet: Hidup di Belanda Mahal woy

By Andriana Oky, Rabu, 21 Februari 2024 | 12:45 WIB

Viral di TikTok gaji petugas KPPS di Belanda capai angka Rp 6 juta

GridPop.ID - Ada banyak hal menarik yang terjadi selama Pemilu 2024.

Selain panasnya perebutan suara antara paslon dan caleg, ada juga kisah menarik dari para petugas KPPS.

Baru-baru ini viral di TikTok bayaran petugas KPPS yang bertugas di Belanda.

Sebelum membahas kisa bayaran petugas KPPS di Belanda, ada baiknya kita memahami dulu apa dan tugas KPPS.

Melansir Kompas.com, KPPS merupakan singkatan dari Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara.

Melansir dari situs resmi Bawaslu, KPPS merupakan kelompok yang dibentuk oleh Panitia Pemungutan Suara (PPS) untuk melaksanakan pemungutan suara di tempat pemungutan suara (TPS).

KPPS dibentuk oleh PPS atas nama KPU Kabupaten/Kota untuk melaksanakan pemungutan suara dan penghitungan suara Pemilu Anggota DPR, DPD, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota.

Tugas KPPS

Baca Juga: Gondol Gaji KPPS Rp 115 Juta untuk Judi Online, Terungkap Sosok Bendahara yang Jadi Pelaku, Diamankan Polisi di Penginapan

Nah kembali cerita yang viral di TikTok diunggah akun bernama @jerhemynemoo.

Pada salah satu unggahan videonya pria yang akrab disapa Owen itu membagikan aktivitas selepas menyoblos dan bercengkrama dengan petugas KPPS di sana.

Seorang teman Owen yang bernama Henry mengungkap nominal gaji yang ia dapat selama menjadi KPPS. Henry adalah KPPS di TPS 001, Den Haag.