GridPop.ID - Rachmad Tjachyadi, guru asal Indonesia yang mengajar di sebuah sekolah di Texas, Amerika Serikat mendadak viral.
Guru asal Indonesia ini mendapatkan sorotan karena outfit nyentriknya saat memberi pelajaran para siswanya di kelas.
Gaya Rachmad Tjachyadi pun menjadi viral di TikTok setelah diunggah oleh akun @libsoftiktok.
Dalam unggahan akun tersebut, terdapat sebuah video yang memperlihatkan Rachmad Tjachyadi sedang mengajar di hari Valentine.
Dia berjalan di depan murid-muridnya dengan menggunakan gaun yang dilengkapi dengan topi serta heels berwarna serba pink.
Dia pun melengkapi tampilannya dengan kalung berukuran besar dan kacamata.
Namun aksi Rachmad Tjachyadi memicu kemarahan dan mendapatkan kecaman dari berbagai pihak karena cara berpakaiannya.
Bahkan banyak yang beranggapan bahwa dia seharusnya menciptakan “ruang aman” bagi para siswanya di sekolah.
“TIDAK NYATA. Ini adalah guru yang sebenarnya @LewisvilleISD bernama Rachmad Tjachyadi. Saya diberitahu bahwa dia juga terkadang muncul untuk mengajar dengan mengenakan pakaian lengkap dan memiliki ketertarikan pada pakaian wanita,” tulis akun tersebut dalam keterangan unggahannya, Minggu (18/2/2024), dalam bahasa inggris seperti dikutip TribunJatim.com dari TribunnewsMaker.com.
Ini bukan kali pertama sang guru berbusana serba nyentrik.
Akun tersebut pun membagikan beberapa foto ketika Rachmad Tjachyadi sedang mengenakan busana nyentrik lainnya.
Baca Juga: Viral di TikTok Gaji Petugas KPPS di Belanda Tembus Rp 6 Juta, Warganet: Hidup di Belanda Mahal woy