GridPop.ID - Tak jarang orang menjadikan media sosial sebagai media untuk menceritakan masalah mereka.
Curahan orang-orang tersebut lantas menjadi viral di media sosial.
Sama halnya dengan seorang wanita bernama Rahmamima yang berbagi kisah pilunya tentang pernikahannya yang hancur karena pelakor di media sosial Twitter.
Dilansir dari Tribun Bogor, Mima membagikan kisahnya di akun Twitternya pada 8 Desember 2019.
Awalnya Mima menyimpan rapat-rapat kisah pilunya ini selama 2 tahun. Namun, kini ia ingin membagikan ceritanya karena ia sadar apa yang dialaminya bisa jadi pembelajaran untuk wanita lainya.
Mengutip akun Twitternya, awalnya Mima menceritakan bahwa ia dan suaminya dulu merupakan teman kuliah.
Adalah Diko,mantan suaminya. Perkenalan mereka dicomblangi oleh teman Mima pada 2010 silam.
Diakui sang teman, Diko ini adalah pria yang baik, sholeh dan itu pun sempat diakui oleh Mima.
Keduanya berpacaran selama 7 tahun, dan dalam kurun waktu itu, Mima sudah mendapampingi Diko mulai dari ia masih nol hingga Diko sukses.
"Aku ngejalanin bener² dari awal saat Diko gak punya apa apa , masih kuliah , gembel banget lah .Mau jajan aja harus seminggu sekali .Bahkan kami gak pernah nonton bioskop selama 3tahun diawal,sungguh.Kenapa aku bertahan?karena Diko sangat berbeda dgn lelaki yg pernah ku kenal."
Keduanya bahkan sempat menjalani hubungan LDR Jepang dan Indonesia karena Diko diterima bekerja di Jepang. Namun rasa percaya dan kesabaran Mima mampu menghantarnya pada pintu kebahagiaan.
Source | : | Twitter,TribunnewsBogor.com |
Penulis | : | Maria Andriana Oky |
Editor | : | Maria Andriana Oky |
Komentar