GridPop.ID - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Makarim mengumumkan bahwa Ujian Nasional akan dihapus pada 2021.
Pernyataan tersebut sontak menyedot perhatian publik terutama para tokoh nasional.
Di tengah kabar tersebut, tokoh ini memberikan nasihat kepada pemerintah untuk mengkaji ulang rencana penghapusan Ujian Nasional.
Dikutip dari Tribunnews.com, mantan Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Buya Syafii Maarif meminta pemerintah jangan tergesa-gesa menerapkan penghapusan Ujian Nasional.
Rencana penghapusan Ujian Nasional atau UN termasuk dalam program kebijakan 'Merdeka Belajar' yang diterapkan oleh Nadiem Makarim.
Syafii Maarif meminta agar pemerintah meninjau ulang dan berhati-hati.
"Harus hati-hati. Ndak segampang itu," tegas Syafii Maarif, dilansir dari Youtube KompasTV, Kamis (12/12/2019).
Source | : | Tribunnews.com |
Penulis | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Editor | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Komentar