GridPop.ID - Setelah dua tahun lebih berlalu, akhirnya pelaku penyiraman air keras terhadap penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi Novel Baswedan berhasil dibekuk.
Penantian panjang pengungkapkan kasus penyiraman air keras Novel Baswedan ini memang menjadi cerita panjang.
Namun di penghujung tahun ini, kasus tersebut akhirnya menemukan titip terang.
Merujuk artikel dari Kompas.com, kepolisian RI (Polri) telah menangkap pelaku penyiraman air keras terhadap Novil Baswedan.
Menurut Kepala Bareskrim Polri, pelaku ditangkap oleh polisi pada Kamis (26/12/2019) malam.
"Tadi malam (Kamis malam), kami tim teknis bekerja sama dengan Satkor Brimob, mengamankan pelaku yang diduga telah melakukan penyerangan kepada Saudara NB (Novel Baswedan)," kata Kepala Bareskrim Polri Komjen Listyo Sigit Prabowo dalam jumpa pers di Polda Metro Jaya, Jumat (27/12/2019).
"Pelaku dua orang, insial RM dan RB. (Anggota) Polri aktif," ucap Kepala Bareskrim, Komjen Listyo Sigit Prabowo.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Editor | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Komentar