GridPop.ID - Ruben Onsu dan Sarwendah dikenal sebagai sosok orang tua yang sangat sayang pada anak-anak mereka.
Kasih sayang Ruben Onsu dan Sarwendah pun tak dibeda-bedakan untuk anak-anak mereka termasuk Betrand Peto yang diketahui merupakan anak angkat mereka.
Ruben Onsu dan Sarwendah selalu tulus dan totalitas dalam memberikan kasih sayang.
Namun, baru-baru ini terjadi perubahan sikap Sarwendah terhadap anak angkatnya Betrand Peto.
Padahal diketahui, sebelumnya Sarwendah begitu memperhatikan semua kebutuhan Betrand Peto.
Ia pun rela bangun pagi buta demi membuatkan sarapan untuk Betrand.
Bahkan, Sarwendah sering terlihat menyuapi anaknya tersebut.
Diakui Betrand Peto, perubahan sikap ibunya tersebut membuatnya bingung.
Melansir dari GridHits yang mengutip dari tayangan YouTube MOP Channel (14/3/2020), Betrand mengungkapkan sikap yang berbeda dari bundanya itu.
Katanya, biasanya Sarwendah selalu menyapa hangat saat Betrand pulang sekolah.
Namun saat itu, bundanya tak menyambutnya dengan hangat seperti biasa.
"Biasanya kan Bunda kalo Onyo (Betrand) pulang sekolah 'Iyaa hai Onyo sudah pulang sekolah'. Sekarang pas tadi pulang sekolah 'oh udah pulang Onyo'. Kok aneh sih Bunda," begitu cerita Betrand.
"Trus 'Koko mandi dulu ya', 'mandi aja tu ada kamar mandi (jawab Sarwendah)', kok gitu? Onyo ada salah apa sih?" tambahnya.
"Trus akhirnya 'Bun, mau makan bun', 'makan aja Nyo, ada nasi di belakang'," ceritanya lagi.
Hal itu sontak membuat Betrand bingung bahkan cemberut seharian.
Tak hanya Sarwendah, menurut Betrand ayahnya juga bersikap aneh.
Usut punya usut, perlakuan Sarwendah itu merupakan settingan untuk memberikan kejutan bagi putranya yang berulang tahun pada 14 Maret 2020 kemarin.
Ulang tahun Betrand Peto pun dirayakan secara sederhana di kediaman Ruben Onsu.
Dilansir dari Tribunstyle.com, tak hanya di rumah, Ruben Onsu dan Sarwendah merayakan ulang tahun anak laki-lakinya itu di sebuah hotel dengan meriah.
Selain memberikan perayaan yang meriah, Ruben juga memberikan kejutan berupa kado sebuah kuda Jerman.
Tak berhenti sampai di situ, ternyata Ruben dan Sarwendah juga memiliki hadiah lain untuk Koko.
Istri Ruben Onsu tersebut mengatakan selama ini Betrand masih memakai mobil milik Jordi Onsu.
Hal tersebut disampaikan Betrand Peto dikutip dari kanal YouTube Beepdo 'Minta Hadiah Ultah Mobil-mobilan, Betrand Peto Diberi Bunda Sarwendah Mobil Sungguhan' Selasa (16/03/2020).
"Karena mobilnya koko yang selama ini koko pakai mobilnya uncle Jordi yang emang nggak dipakai sama uncle Jordi buat onyo pakai.
Mobil tersebut nantinya dipakai untuk keperluan sekolah dan syuting.
Sementara itu, Ruben Onsu mengatakan jika permintaan mobil tersebut bukan datang dari Betrand Peto langsung.
"Anak ini mah nggak ada keinginannya," ujar Ruben.
Betrand mengatakan dirinya hanya meminta mobil mainan remote control.
(*)
Source | : | tribunstyle.com,GridHITS |
Penulis | : | Maria Andriana Oky |
Editor | : | Maria Andriana Oky |
Komentar