GridPop.ID - Baru beberapa minggu yang lalu sosok Didi Kempot berpulang.
Namun rasa duka masih menyelimuti dunia hiburan tanah air.
Semua sobat ambyar begitu merasakan kesedihan yang mendalam ditinggal sosok The Godfather of Broken Heart.
Begitu jga pastinya dengan keluarga yang ditinggalkan.
Baru-baru ini, sosok istri pertama Didi Kempot menyampaikan kenangannya bersama sang suami.
Saputri menceritakan salh satu lagu ciptaan Didi Kempot yang miliki makna mendalam di hidupnya.
Lagu “Layang Kangen” rupanya punya cerita tersendiri bagi istri pertama Didi Kempot, Saputri.
Lewat kanal YouTube anak mediang Mamiek Prakoso, Hatma Prakoso, Saputri menceritakan proses lagu “Layang Kangen” itu tercipta.
Saputri berujar bahwa lagu itu tercipta ketika dia dan Didi Kempot berhubungan jarak jauh sehingga keduanya hanya bisa berkomunikasi lewat surat menyurat.
“Waktu itu pas lahirnya Mbak Lintang, dia (Didi Kempot) masih kerja di Jakarta waktu itu membeli susu, makanan bayi,” kata Saputri seperti dikutip Kompas.com, Sabtu (23/5/2020).
Menurut Saputri, surat merupakan caranya berkomunikasi dengan Didi Kempot yang tengah mengadu nasib di Jakarta.
“Jaman dulu enggak komunikasi, terus bikin surat, dan jadilah lagu “Layang Kangen”. Iya karena waktu itu belum bisa pulang, dan susu anak habis. Namanya di desa saya juga susah,” tutur Saputri.
Sebelumnya, Saputri sempat mengenang bagaimana perjuangan Didi Kempot dalam merintis karier.
Didi Kempot di mata Saputri merupakan sosok pekerja keras, muai dari menjadi pengamen hingga menjajakan karya-karya lagunya.
“Walaupun dia (Didi Kempot) belum tenar itu, dia pekerja keras, luar biasa. Dulu itu kan jual-jual lagu, walaupun enggak laku dia tetap berusaha, sampai kantongnya mau jebol. Dulu kan bentuknya kaset,” ucap Saputri.
Saputri mengenang bagaimana Didi Kempot sangat gigih menjajakan karyanya di studio.
(*)
Source | : | kompas |
Penulis | : | Septiana Risti Hapsari |
Editor | : | Maria Andriana Oky |
Komentar