GridPop.ID - Nama dokter Gunawan belakangan ini ramai di perbincangkan usai jadi tamu dalam podcast Deddy Corbuzier.
Selain menceritakan kisahnya merawat Deddy Corbuzier hingga selamat dari kritis badai sitokin.
Sifat dokter Gunawan yang begitu dermawan pada pasien yang tak mampu itu sungguh menarik simpati.
Tak heran jika warganet langsung terkesima dengan penuturan dokter spesialias penyakit dalam ini.
Sisi kemanusiaan dokter di RS Medistra Jakarta ini membuat warganet terenyuh dan mengaku menangis.
Ternyata sifat berderma ini tak hanya saat dia menjadi dokter. Gunawan sudah melakukannya sedari kecil.
Dilansir dari Tribunseleb, Gunawan berasal dari kalangan keluarga berkecukupan. Pak Untung sang Ayah dikenal sebagai pengusaha.
Bengkel Gunawan di Jalan Gatot Subroto, Pakunden, Kecamatan Ponorogo adalah usaha yang dijalankan keluarga sejak 1981 sampai sekarang.
Semasa sekolah, Gunawan terkenal sebagai anak cerdas yang sederhana.
Gunawan lulusan SMAN 1 Ponorogo tahun 2000 dan melanjutkan studinya di jurusan kedokteran Universitas Indonesia.
Source | : | Kompas.com,Tribunseleb |
Penulis | : | Lina Sofia |
Editor | : | Veronica S |
Komentar