GridPop.ID - Minyak dimanfaatkan untuk menggoreng berbagai olahan makanan.
Karena fungsinya yang begitu penting, tak heran jika ibu-ibu di rumah menyetok banyak minyak goreng.
Untuk menghemat minyak goreng, biasanya ibu di rumah menyimpan sisianya untuk digunakan lagi.
Dilansir dari laman kompas.com, minyak bekas yang disimpan dengan benar dapat digunakan kembali.
Sebelum disimpan, minyak goreng bekas harus didinginkan terlebih dulu.
Jika sudah, barulah kamu bisa menyaringnya lalu menyimpannya di wadah tertutup.
Tempatkan minyak goreng sisa layak pakai di suhu ruangan yang sejuk supaya tidak bau tengik.
Tak hanya itu, biasanya beberapa ibu menyimpannya dalam gelas kaca atau yang paling sering adalah gelas kaleng.
Source | : | Kompas.com,sajiansedap.com |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar