GridPop.ID - Publik tentu masih ingat dengan kisah tragis yang menimpa seorang karyawati pabrik di Kabupaten Tangerang, Banten.
Adalah Eno Farihah (19) yang meninggal dunia karena dibunuh dan diperkosa oleh tiga pria enam tahun silam.
Dilansir dari Kompas.com, jasad Eno ditemukan dalam kondisi mengenaskan di kamar mes karyawan Polyta Global Mandiri, di Jalan Raya Perancis Pergudangan 8 Dadap, Kecamatan Kosambi.
Kejadian ini terkuak usai tiga teman Eno curiga karena gadis itu tak masuk kerja dan tak bisa dihubungi pada, Jumat (13/5/2016).
Kemudian mereka mengecek ke kamar Eno, namun pintunya tergembok dari luar.
Akhirnya mereka mendobraknya dengan bantuan karyawan laki-laki.
Betapa terkejutnya mereka saat pintu berhasil terbuka lantaran ditemukan Eno dalam keadaan sudah tak bernyawa.
Jasad Eno ditemukan tanpa busana dan bersimbah darah dengan gagang cangkul yang tertancap pada bagian tubuh gadis itu.
Dilansir dari Tribun Banjarmasin, bahkan beredar foto rontgen Eno yang menunjukkan gagang cangkul masuk ke dalam tubuh hingga ke bagian paru-parunya.
Foto tersebut menggegerkan jagat dunia maya usai salah satu akun Instagram @paguyonan mengunggahnya.
"Masih ingat dengan kasus Eno? Berikut ini merupakan hasil Rontgen cangkul pencabut nyawa.
Source | : | Kompas.com,Tribun Banjarmasin |
Penulis | : | Ekawati Tyas |
Editor | : | Ekawati Tyas |
Komentar