GridPop.ID - Manajer Raffi Ahmad bongkar berkah selama bekerja bersama Sultan Andara.
Prio Bagja Anugraha yang merupakan manajer Raffi Ahmad blak-blakan mengaku bahwa pintu rezekinya kini terbuka lebar berkat sang bos.
Melansir Tribun Seleb, bahkan uang mengucur dengan deras sejak Prio bekerja dengan Sultan Andara.
Bukan itu saja, Prio juga banyak memperoleh pekerjaan sampingan semenjak menjadi manajer Raffi.
Hal itu diungkap Prio di hadapan suami Nagita Slavina.
"Selipan banyak.
Tapi itu sih beruntungnya tuh ketika nempel sama Aa.
Jadi pintu rezeki makin kebuka," kata Prio, dikutip dari tayangan YouTube Rans Entertainment, Kamis(11/8/2022).
Diakui Prio penghasilannya dari pekerjaan sampingan tersebut menghasilkan cuan yang tak sedikit dan melebihi gaji yang diberikan Raffi.
"Alhamdulillah (lebih besar dari gaji), tapi kan karena pintunya dari Aa juga," terang Prio.
Prio pun menyebutkan salah satu pekerjaan sampingan yang dimaksudnya yakni ketika ia membantu seseorang yang hendak bernyanyi on air.
Source | : | Grid.ID,Tribun Seleb |
Penulis | : | Ekawati Tyas |
Editor | : | Ekawati Tyas |
Komentar