GridPop.ID - Akibat orangtua lalai, seorang bayi menelan gunting kuku.
Gunting kuku yang ditelan bayi yang belum genap berusia satu tahun itu tersangkut di tenggorokannya.
Demi mengeluarkan gunting kuku yang menyangkut di tenggorokannya, bayi delapan bulan ini harus menjalani operasi.
Dilansir oleh Tribun Trends dari Mirror, Senin (26/9/2022), seorang anak laki-laki berusia delapan bulan itu kini dikabarkan telah pulih setelah menjalani operasi.
Tim medis melakukan operasi tersebut untuk mengeluarkan gunting kuku yang tersangkut di tenggorokannya.
Ketika orang tuanya melihatnya bermain dengan gunting kuku yang berukutan dua inci itu kemudian ia menelannya.
Sinar-X mengungkapkan gunting kuku itu telah bersarang tepat di bawah leher hampir sepenuhnya menghalangi kerongkongan.
Diperkirakan gunting kuku tersebut telah telah masuk cukup dalam.
Akan tetapi, bayi tersebut masih bisa bernapas.
Namun, terperangkapnya gunting kuku itu bisa menimbulkan bahaya serius jika masuk ke perutnya.
Akhirnya, sang bayi dirujuk ke dokter spesialid di Dr. Vasantrao Pawar Medical College.
Source | : | Tribun Jateng,Tribun Trends |
Penulis | : | Lina Sofia |
Editor | : | Lina Sofia |
Komentar