GridPop.ID - Daisy dan Violet Hilton adalah kembar siam yang paling populer di tahun 1920 hingga 1930an.
Bagaimana tidak, di zaman itu belum ada dokter yang mampu memisahkan bayi kembar siam.
Alhasil, Daisy dan Violet Hilton sempat divonis hanya akan bertahan hidup satu bulan.
Setelah lahir pada Februari 1908 di Brighton, Inggris, mereka pun langsung dibuang ibunya.
Ibunya menganggap Daisy dan Violet Hilton lahir sebagai kesalahan karena hamil di luar nikah.
Melansir dari NYpost, nasib malang pun harus dialami si kembar siam ini hingga dewasa.
Bagaimana tidak, oleh seorang wali bernama Mary Hilton mereka justru diperbudak.
Bak barang unik, Daisy dan Violet Hilton justru dipajang di sebuah cafe.
Mary Hilton memajang si kembar siam dan membuat banyak orang tertarik hingga menyingkap gaun mereka dan melihat apakah tubuh mereka benar-benar menyatu.
Orang-orang bahkan dikenakan tarif tertentu untuk bisa melihat si kembar.
Ditolak Masuk Amerika Serikat
Source | : | NYpost |
Penulis | : | Arif B |
Editor | : | Veronica S |
Komentar