GridPop.ID - Umat Muslim akan segera memasuki bulan suci Ramadhan 2023.
Selama bulan suci Ramadhan 2023, umat muslim wajib melakukan puasa.
Puasa sendiri merupakan kegiatan menahan lapar dan haus sejak terbitnya fajar hingga terbenamnya matahari.
Selain berkaitan dengan ibadah di bulan Ramadhan, puasa secara sains memiliki manfaat untuk kesehatan.
Melansir GridHealth.ID, berikut sederet manfaat dari puasa.
1. Meningkatkan fungsi otak
Meski penelitiannya masih terbatas, tapi dari penelitian yang ada ditemukan bahwa puasa memiliki efek yang kuat pada kesehatan otak.
Seperti disebutkan sebelumnya, bahwa puasa dapat mengatasi peradangan, ini membuatnya juga bermanfaat mencegah gangguan neurodegeneratif.
2. Menghilangkan stres
Dikutip dari laman Universitas Gadjah Mada (29/4/2020), psikiater sekaligus Ketua Program Studi Pendidikan Dokter Spesialis Kedokteran Jiwa dr Ronny Tri Wirasto, Sp.KJ, mengatakan, puasa satu bulan penuh memberikan sejumlah keuntungan bagi kesehatan mental juga.
Salah satu manfaat yang bisa didapatkan secara emosional dari berpuasa adalah menghilangkan stres.
Source | : | Kompas.com,Gridhealth |
Penulis | : | Andriana Oky |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar