GridPop.ID - DANA merupakan salah satu aplikasi dompet digital yang mempermudah pembayaran non tunai.
Dilansir dari laman kompas.com, sebagai salah satu e-wallet yang populer di Indonesia, DANA menyediakan beragam kemudahan bagi para penggunanya termasuk dalam hal cara top up DANA.
Cara top up DANA sendiri dapat dilakukan dengan berbagai metode.
Mulai dari top up DANA lewat mesin ATM, aplikasi mobile banking, atau di minimarket yang telah bekerja sama dengan DANA.
Adapun minimal top up DANA di mobile banking, internet banking adalah Rp 10.000.
Sedangkan minimal top up DANA di ATM adalah Rp 20.000.
Sementara minimal top up DANA di Alfamart, Alfamidi, dan minimarket lainnya sebesar Rp 50.000.
Kini, kalian pun tidak perlu susah payah top up jika saldo DANA kurang.
Sebab, Anda bisa membayar dengan menggabungkan 2 metode pembayaran sekaligus.
Baca Juga: Sat Set Langung Bersih, Berikut Cara Hapus Nomor Rekening di Daftar Transfer M-Banking BCA
Source | : | Kompas.com,gridfame |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar