GridPop.ID - Biodata artis Tatjana Saphira, artis kenamaan yang jadi orang ketiga di serial mendua.
Kini memerankan orang ketiga di serial mendua, ini biodata artis Tatjana Saphira.
Berikut biodata artis Tatjana Saphira yang telah dirangkum GridPop.ID dari Tribun Style
Tatjana Saphira Hartmann lahir pada tanggal 21 Mei 1997.
Perempuan berusia 25 tahun ini adalah seorang model, pemeran dan penyanyi Indonesia keturunan Jerman dan Indonesia.
Karier Tatjana Saphira berawal dari dunia model saat masih berusia 9 tahun.
Ia pertama kali muncul sebagai model video klip Bagus Band berjudul 'Pendamping Hatimu'.
Kariernya sebagai model video klip berlanjut dengan tampil di beberapa video seperti Panah Asmara (Afgan), Cinta Palsu (Butterfly), Dia (Sammy Simorangkir), Pupus Kasih-Tak Sampai (Vidi Aldiano), Ini Cinta (NOAH) dan lainnya.
Artis berusia 25 tahun ini baru terjun di dunia perfilman pada 2013.
Film pertamanya berjudul 'Crazy Love' kemudian dilanjutkan 'Get M4rried'.
Dalam 'Get M4rried', Tatjana Saphira berperan sebagai Sophie, remaja 16 tahun yang ingin menikah dengan Kim.
Baca Juga: Biodata Artis Andi Rianto, Musisi Sekaligus Komposer yang Sudah Geluti Musik Sejak Usia 4 Tahun
Source | : | Tribun Style,Serambinews.com |
Penulis | : | Lina Sofia |
Editor | : | Lina Sofia |
Komentar