"Bagi saya nggak ada masalah (dapat restu), bagi keluarga Fuji tidak masalah," kata Faisal saat Grid.ID jumpai di kediamannya di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Sabtu (18/2/2023).
"Saya melihat ada kecocokan, tinggal menyelesaikan soal persoalan kecil," lanjutnya.
Kendati demikian, ayah empat anak itu tak mengetahui bagaimana dengan pihak keluarga besar Thariq perihal restu.
"Bagi (keluarga) Thariq tidak tahu, saya berharap yang baik," ucap Faisal.
Saat ditanya soal siapa yang mengakhiri hubungan tersebut, Faisal juga mengaku tidak mengetahuinya.
Bagaimanapun, ia berharap anak bungsunya itu mendapatkan jodoh terbaik.
"Saya tidak menanyakan (siapa yang mengakhiri), belum saya sempat tanyakan."
"Jodoh ya serahkan pada Yang Di Atas (Tuhan), untuk anak pastinya mengharapkan yang terbaik," tutur Faisal.
GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,Grid.ID |
Penulis | : | Veronica S |
Editor | : | Veronica S |
Komentar