GridPop.ID - Melakukan hubungan intim tentu menjadi aktivitas yang sering dilakukan oleh pasangan suami istri.
Bahkan tak jarang yang mengaku bisa berhubungan intim setiap harinya.
Namun tahukah kamu kalau ada risiko yang timbul jika terlalu sering berhubungan intim?
Untuk tahu jawabannya, mari kita simak ulasan lengkapnya berikut ini.
Seperti diketahui, hubungan intim sering kali dipandang sebagai aktivitas yang menyenangkan.
Namun, melakukannya terlalu sering mungkin malah akan memberikan efek negatif.
Menurut sebuah penelitian yang dipublikasikan di Archives of Sexual Behavior pada 2017, rata-rata orang dewasa berhubungan intim 54 kali setahun atau rata-rata satu kali per pekan.
Namun, seberapa sering aktivitas seksual dikatakan terlalu sering dan apa risikonya?
Menurut asisten profesor klinis kebidanan, ginekologi, dan pengobatan reproduksi di The Icahn School of Medicine di Mount Sinai Health System di New York City, Rebecca C. Brightman, MD, definisi "sering" tersebut sebetulnya bervariasi.
"Selain itu, jika terasa nyaman dan tidak menyakitkan, maka seks pada frekuensi berapa pun tidak masalah," katanya kepada Health.
Namun, ada baiknya kita mengetahui tanda bahwa tubuh kamu mungkin perlu jeda berhubungan intim atau dianggap "terlalu sering" untuk tubuh.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Helna Estalansa |
Komentar